Kabar Sungai >> Status Code :

EWS DILUNCURKAN ; Tingkatkan Waspada Banjir Code

YOGYA (KR) - Guna meningkatkan kewaspadaan bencana lahar dingin di Sungai Code, Pemkot mendapat bantuan Early Warning System (EWS) atau sistem peringatan dini bahaya banjir. Sistem informasi peringatan dini ini berbentuk peralatan pemancar yang disebut base station. Kepala Kantor Penanggulangan Kebakaran Bencana dan Perlindungan Masyarakat Sudarsono di sela-sela peluncuran EWS di Kampung Ledok Macanan Kecamatan Danurejan Yogyakarta, Kamis (13/1) menuturkan sistem ini merupakan pelengkap dari sistem antisipasi bencana melalui HT. Selain menempatkan base station, dibagikan pula HT di delapan kecamatan, 14 kelurahan dan 66 RW. Dalam pengadaan EWS ini, Pemkot dibantu oleh BPD DIY berupa hibah Rp 100 juta. EWS ini bersumber dari Posko Kartika Induk yang berada Rumah Dinas Wali Kota Yogyakarta, sedangkan base station ditempatkan di Posko Induk dan satu unit stasiun penerima di Kampung Ledok Macanan . Sedangkan Walikota Yogyakarta, Herry Zudianto menyatakan EWS ini sangat membantu masyarakat sekitar untuk menentukan bagaimana seharusnya mereka bersikap ketika terjadi informasi. “Apakah akan mengungsi atau tidak. Ini merupakan sistem peringatan tanpa menimbulkan trauma,” jelas Walikota. (M-1)-a 

Sumber : http://www.kr.co.id/web/detail.php?sid=233365&actmenu=36

Tidak ada komentar:

Posting Komentar